Ayam Bakar Kecap

ayam bakarBahan Ayam Bakar :

8 buah sayap ayam

1 sendok makan air asam jawa

2 sendok teh garam

1 sendok teh air jerruk nipis

200 ml air

50 ml kecap manis

minyak makan secukupnya

Bumbu Halus :

5 buah cabai merah

8 butir bawang merah

2 siung bawang putih

4 butir kemiri

1/2 sendok teh merica dan garam

Cara Membuat Ayam Bakar Kecap :

1. Lumuri ayam dengan air asam jawa, air jeruk nipis dan garam selama 15 menit.

2. Tumis bumbu halus sampai matang.

3. Masukkan ayam dan aduk hingga berubah warna. Tuangkan air dan kecap, aduk sampai bumbu meresap.

4. Bakar ayam dan bumbu di bara api hingga harum

Pisang Bakar Tabur Keju

Pisang BakarBahan Pisang Bakar Tabur Keju :

5 buah pisang kepok matang

1 sdm margarin

5 sdm messes cokelat

50 g keju, parut

3 sdm susu kental manis cokelat

1 sdt bubuk kayu manis

Cara Membuat Pisang Bakar Tabur Keju :

1. Kupas pisang dan belah menjadi dua bagian.

2. Panaskan sedikit margarin pada wajan datar anti lengket, masak sambil dibolak-balik hingga pisang matang. Angkat.

3. Taburi pisang dengan bubuk kayu manis, bakar sebentar di atas bara api atau di dalam oven hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat.

4. Atur pisang bakar di atas piring saji, taburi dengan keju parut dan messes cokelat. Sesaat sebelum di sajikan, siram dengan susu kental manis cokelat. Hidangkan hangat.

Bisnis Sendiri

Udang Bakar Madu

Bahan :

  • Udang galah 500 gr

Bumbu :

  • Bawang putih 3 siung
  • Garam 1 sdt
  • Kecap manis 4 sdm
  • Madu 8 sdm
  • Jeruk nipis 3 bh
  • Mentega sckpnya
  • Merica 1 sdt
  • Angciu (sari tape ketan) sckpnya

Cara membuat:

  1. Udang dibersihkan dan dibelah punggungnya
  2. Kemudian rendam dalam air yang telah dilarutkan dengan garam dan jeruk nipis
  3. Oleskan dengan garam setelah itu bakar setengah matang
  4. Tumis bawang putih dengan mentega kemudian tambahkan angciu, merica dan kecap Bango aduk sampai rata angkat tambahkan jeruk nipis.
  5. Lalu olesi lagi udang yang sudah dibakar setengah matang dengan bumbu kecap
  6. Bakar lagi setelah itu olesi dengan madu yang sudah dicampur dengan merica kemudian dibakar hingga matang
  7. Masakan siap dihidangkan.